Manajemen Perkantoran

Mata kuliah ini bertujuan membekali mahasiswa dengan pengetahuan dan keterampilan mengelola kantor dan pekerjaan kantor. Oleh karena itu, ruang lingkup kajian pada mata kuliah ini meliputi: konsep dasar manajemen perkantoran, peranan dan kewajiban manajer kantor, organisasi kantor, tata ruang kantor, korespondensi dalam manajemen perkantoran, manajemen arsip, penataan perlengkapan kantor, pemanfaatan teknologi informasi dalam manajemen kantor, efisiensi pekerjaan kantor, studi kasus manajemen kantor. Pendekatan yang digunakan dalam mata kuliah ini adalah pembelajaran berpusat pada mahasiswa (student active learning) dengan memvariasikan empat metode pembelajaran, yaitu: ceramah, diskusi berbasis kelompok, penugasan dan observasi.