METODE PENELITIAN PENDIDIKAN 119 (Kelas B)
Mata kuliah ini akan memfasilitasi mahasiswa untuk mengembangkan kemampuannya dalam melakukan penelitian akademik yang dipersiapkan dalam menyelesaikan studinya. Oleh karena itu, dalam mata kuliah ini akan dibahas berbagai konsep dan jenis metode penelitian dengan berbagai prosedurnya secara lebih detail. Hal ini penting, agar pada saat mahasiswa akan melakukan penelitian sebagai persyaratan untuk menyelesaikan studinya dapat memilih dan menggunakan metode penelitian yang sesuai dan melaksanakannya secara taat azas.