Menyimak dan Berbicara Lanjut II

Mata kuliah ini merupakan lanjutan dari Menyimak dan Percakapan Lanjut I yang melatih keterampilan menyimak dan berbicara bahasa Mandarin mahasiswa agar mampu memahami dan menyampaikan informasi dalam bentuk kalimat kompleks.Mata kuliah ini bertujuan agar mahasiswa mampu secara tepat memahami berbagai informasi yang bertema kehidupan bermasyarakat, adat istiadat dan kebiasaan, serta mampu mengkomunikasikannya. Cakupan penguasaan kosakata dan pola kalimat pada mata kuliah ini setara dengan CEFR B2.Metode pembelajaran yang digunakan yaitu project based learning (PjBL). Mata kuliah terkait keterampilan berbahasa Mandarin ini diperlukan untuk memenuhi profil lulusan prodi yaitu sebagai pendidik bahasa Mandarin, tenaga kerja dan pelaku wirausaha yang menguasai bahasa Mandarin.