Critical Review of Influential Ideology in Education C

Critical Review of Influential Ideologies in Education (CRIIE) bertujuan untuk memberikan usulan teoretis hipotetikal terhadap peningkatan mutu pendidikan secara umum dan mutu pendidikan bahasa Inggris secara khusus melalui telaah kritis terhadap praksis pendidikan berdasarkan cara pandang filosofis dalam ideologi pendidikan yang berpengaruh dan mewarnai dunia pendidikan.  Matakuliah ini memumpunkan pada tiga ranah. Pertama, tujuan dan prinsip/nilai yang dianut dalam ideologi pendidikan Barat dan Timur dan sejauh mana tujuan dan nilai ini terakomodasi dalam metode pembelajaran Bahasa Inggris. Kedua, keterkaitan tiga perspektif ideologi pendidikan, yaitu 1) vokasional, progresif liberal, dan kritis secara sosial (vocational, liberal progressive, dan socially critical); 2) nasionalisme, etno-nasionalisme, liberalisme, konservatisme, dan Marxisme (nationalism, ethno-nationalism, liberalism, conservatism, dan Marxism); 2) perenialisme, esensialisme, progresifisme, rekonstruksionisme/teori kritis, dan eksistensialisme (perennialism, essentialism, progressivism, reconstructionism/Critical Theory, dan existentialism) dengan praksis pendidikan dan pendidikan Bahasa di Indonesia. Ketiga, telaah kritis relevansi dan kontribusi praksis pendidikan Bahasa Inggris dalam kaitannya dengan upaya pencapaian tujuan pendidikan berdasarkan tujuan dan prinsip/nilai yang dianut dalam ideologi pendidikan. Pembelajaran dilakukan dengan menggunakan metode berbasis projek yang memfasilitasi peserta dalam mengembangkan kemampuan menyelesaikan masalah, khususnya dalam bidang pendidikan Bahasa Inggris.