MAYOR VOKAL 1 B (Rien Safrina)

Matakuliah ini mencakup pengetahuan dan keterampilan bernyanyi lagu-lagu seriosa Indonesia. Teknik pernapasan, sikap tubuh, produksi suara, intonasi, artikulasi dan ekspresi diperdalam melalui etude, lagu-lagu seriosa Indonesia, dan lagu asing.   Bahan kajian difokuskan pada kumpulan lagu-lagu seriosa dan lagu-lagu asing yang tersedia sebagai pilihan. Metode pembelajaran menggunakan ceramah, demonstrasi, latihan, diskusi, case-based learning dan project-based learning, yang melibatkan mahasiswa secara individu dan kelompok. Evaluasi pembelajaran menggunakan penilaian langsung berupa unjuk kerja (performance). Mata kuliah ini menunjang profil lulusan sebagai pendidik musik dan wirausaha musik.